Hilal di Provinsi Jambi Tidak Terlihat, Berikut Penjelasan Kemenag

Hilal di Provinsi Jambi Tidak Terlihat, Berikut Penjelasan Kemenag

JAMBICORNER.COM, JAMBI - Tim Falakiyah (Badan Hisab Rukyat) Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jambi melaporkan, pantau Hilal untuk Wilayah Jambi tidak terlihat.

Pemantauan Hilal pada Ramadan 1444 H / 2023 M, untuk Wilayah Provinsi Jambi di lakukan di lantai 12 Gedung Bank 9 Jambi, Rabu ( 22/3/23).

Pemantauan Hilal kali ini dilakukan oleh tim Falakiyah Provinsi Jambi diantaranya yang tergabung, Win, NUI, BMKG Pengadilan Tinggi Agama dan Kanwil. 

Kepala Kanwil Kemenag Jambi H Zoztafia menyampaikan, Ketinggian hilal di Kota Jambi sudah di atas ufuk yaitu 8 derajat 12.36 menit, sudut eliminasi bulan 9 derajat 15.38 menit, umur bulan 17 Jam, 49.31 detik dan lama hilal 37 menit.

"Kita baru saja melakukan Rukyatul hilal, yang di lakukan persiapan dari pukul, 17.00 - 18.30 WIB, Rabu 23 Maret 2023," ujar Zoztafia

Pihaknya juga menjelaskan, setelah dilakukan pengamatan bulan saat Mata Hari terbenam dari pukul 18.16 WIB, sampai dengan Hilal Terbenam 18.53 WIB.

"Untuk pantauan hilal kali ini di wilayah jambi tidak nampak, dikarenakan kondisi cuaca yang buruk," ucapnya. 

Pihaknya pun akan segera melaporkan hasil rukyatul hilal tersebut kepada kementerian agama.

"Sebagai bahan pertimbangan sidang isbat kementerian agama RI," ujarnya.

Zoztafia juga mengajak masyarakat Jambi berkaitan dengan penetapan 1 ramadhan 1444 H/2023 M untuk mendengar pengumuman resmi pemerintah.

"Yang dalam hal ini akan diumumkan Kementerian Agama RI. Demikian kami sampaikan semoga bulan ramadhan 1444 H atau 2023 M menjadi ladang pahala bagi kita umat islam dalam meningkatkan ibadah dan amaliah ramadhan dan kita bisa menjalankan ibadah dengan baik," pungkasnya.(ynt).