Tim Evakuasi Korban Helikopter bell 412 Jalur Darat Telah Kembali Dengan Selamat

Tim Evakuasi Korban Helikopter bell 412 Jalur Darat Telah Kembali Dengan Selamat

JAMBICORNER.COM, JAMBI, Tim evakuasi jalur darat Insiden jatuhnya Helikopter bell 412 SP Reg.P-3001 yang di tumpangi Kapolda Jambi pada tanggal 19 Februari 2023 silam, dengan rute Kota Jambi Menuju Kota Sungai Penuh, semua tim evakuasi telah kembali dengan selamat. 

Usai evakuasi seluruh korban jatuhnya helikopter bell 412 SP Reg.P-3002. dari tanggal, 19 - 21 Februari 2023. selama 3 hari, tim evakuasi jalur darat pada Rabu 22 Februari 2023  sekira pukul 10.02 WIB, dikabarkan semua tim evakuasi telah kembali.

Melalui Kabid Humas Polda Jambi, Kombes Pol Mulia Prianto menyampaikan semua tim evakuasi jalur udara dan darat sudah kembali dengan selamat. 

"Pada pagi hari ini, semuanya tim evakuasi baik itu jalur darat, telah tiba kembali dengan selamat di Kerinci dan Pamenang Merangin," ujarnya.

sementara itu ia juga menyampaikan rincian tim evakuasi jalur darat yang bergerak menuju titik kejadian, berjumlah sebanyak 47 orang.

"Untuk Personil Brimob Pamenang Merangin berjumlah 14 orang, Brimob Kerinci, Basarnas 10 orang , Kapolres Kerinci beserta 2  orang ajudannya, total 47 orang anggota jalur darat telah samapi kembali ke Lokasinya masing-masing," tutupnya.

Sementara itu terkait bekas helikopter yang tertinggal di lokasi kejadian, pihaknya akan segera menyelesaikan . (ynt).