JAMBICORNER.COM,Kerinci - Kepolisian Resort (Polres) Kerinci gelar acara penyambutan
pimpinan polres Kerinci pada kamis (16/01/25) yang diadakan di Mapolres Kerinci
Acara ini merupakan acara yang rutin diadakan setiap pergantian pimpinan Polres kerinci. Kedatangan Kapolres Kerinci baru AKBP Arya Tesa Brahmana dan Istri disambut langsung oleh Kapolres yang lama AKBP M Mujib beserta Istri,
Wakapolres, Pejabat Utama Polres, para Kapolsek, perwira dan bintara jajaran
Polres Kerinci.
Pada kesempatan ini AKBP Mujib menyampaikan terima kasih kepada seluruh tim jajaran polres kerinci atas kerjasamannya selama 1 tahun 3 hari beliau berada di polres
kerinci.
"Saya mengucapkan terimakasih kepada tim jajaran kepolisian kerinci yang telah
kerjasama dan mensuport selama bertugas di polres kerinci".
Selain itu mujib juga mengucapkan "selamat bertugas kapolres baru AKBP Arya Tesa Brahmana dan semoga dapat bekerjasama dengan jajaran kepolisian
kerinci.tutupnya".