JAMBICORNER.COM, TANJABBARAT – Ketua Komisi Dua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanjung Jabung Barat (Tanjabbar) Suprayogi Saiful, S.I.P, mengikuti upacara peringatan Hari Lahir (Harla) Pancasila, Kamis (01/06/23).
Upacara yang digelar di halaman kantor Bupati Tanjabbar bertindak sebagai Inspektur Upacara Wakil Bupati Tanjabbar H. Hairan, SH dan turut hadir unsur Forkopimda, Sekda, Asisten, Staf Ahli, jajaran Perwira Polres dan Kodim, Kepala OPD, PKK, GOW, DWP, Persit, Bhayangkari, PNS dan TKK di lingkup Pemkab Tanjabbar.
Diwawancara usai upacara, Ketua Komisi II DPRD mengapresiasi Pemkab Tanjabbar yang telah menggelar Harla Pancasila dan mengucapkan selamat Hari Lahir Pancasila.
“Selamat memperingati Hari Lahir Pancasila. Semoga kita senantiasa mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” tutur Ketua Komisi II.
Politisi Partai Golkar ini juga mengajak masyarakat agar perkokoh persatuan dan kesatuan bangsa untuk Indonesia yang lebih baik.
“Dengan peringatan ini juga hendaknya kita tetap memperkokoh persatuan bangsa disemua lini dan sendi kehidupan dengan berpegang teguh kepada Dasar Negara kita yakni Pancasila,” ujarnya.
“Mari kita abadikan semangat persatuan dan kesatuan NKRI dengan nilai luhur bangsa kita Pancasila,” pungkasnya. (red)